BENTUK PERTANGGUNGJAWABAN KEPADA ANGGOTA, GAPOKTAN MAKMUR SEJAHTERA TUKSONO LAKUKAN RAT

 

SENTOLO. Gapoktan makmur sejahtera yang beralamatkan di desa Tuksono, Sentolo, Kulon Progo melakukan RAT untuk tutup buku tahun 2018 pada tanggal 22 Januari 2019. Gapoktan makmur sejahtera beranggotakan 14 kelompok tani se Desa Tuksono. Dengan anggota sebanyak 1.478 orang, terbagi atas 1.203 orang laki-laki dan 275 orang perempuan. Gapoktan makmur sejahtera  diketuai oleh bapak Jemidi, S. ag.

Gapoktan Makmur Sejahtera sampai dengan saat ini  mempunyai 3 bidang usaha yaitu unit distribusi dan pemasaran, unit LKMA/ simpan pinjam dan unit sarana produksi. Pada tahun 2018 ini keuntungan yang diperoleh gapoktan makmur sejahtera dari ketiga unit usaha tersebut adalah sebesar Rp. 44.769.882,76. Keuntungan ini mengalami penurunan dari tahun sebelumnya yang mencapai Rp. 49.563.843,12.

Pada RAT yang dilaksanakan di Balai Desa Tuksono, yang dihadiri oleh sekitar 60 orang perwakilan anggota gapoktan berlangsung sangat meriah. Meskipun tidak dilakukan pembagin SHU, tetapi acara RAT dimeriahkan dengan pembagian dorprize dan hadiah untuk penabung terbaik dan nasabah terbaik. Selain anggota dan pengurus gapoktan ikut hadir pula dalam acara tersebut dari Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kulon Progo,dari Kecamatan Sentolo dan Koordinator Penyuluh BPP Sentolo. 

Sebagai bentuk tanggungjawaban pengurus gapoktan dalam melaksanakan kegiatan selama tahun 2018, RAT yang dilaksanakan Gapoktan Makmur Sejahtera mendapatkan apresiasi yang sangat baik dari Dinas Pertanian dan Pangan yang diwakili oleh Ibu Devi Yunara, SP. Hal ini dikarenakan gapoktan Makmur Sejahtera berhasil melaksanakan RAT lebih  awal jika dibandingkan dengan Gapoktan lain di Kabupaten Kulon Progo. Apresiasi yang sama juga disampaikan oleh Camat Kecamatan Sentolo Bapak Drs. Widodo dan Koordinator Penyuluh Kecamatan Sentolo Ibu Hj. Kasiyah, SP. Laporan keuangan dan laporan kegiatan yang dipaparkan oleh pengurus gapoktan dapat diterima oleh seluruh peserta rapat. Hal ini berarti pengurus gapoktan dinilai telah melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya dengan baik. Sumber : Kasiyah BPP Sentolo (*H&R)

 

.

.