Study Banding Pembentukan UPT Penyuluhan Pertanian, menerima kunjungan dari Magetan

 

KULON PROGO. Pembentukan UPT Penyuluhan Pertanian  di Kabupaten Magetan Jawa Timur akan dimulai pada awal tahun 2019. Persiapan menuju pembentukan UPT tersebut maka Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura Perkebunan dan Ketahan Pangan Kabupaten Magetan mengadakan study banding ke UPT Penyuluhan Pertanian Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kulon Progo.  Salah satu pertimbangan ke Kulon Progo, karena Dinas Pertanian dan Pangan Kulon Progo sudah membentuk UPT Penyuluhan Pertanian pada awal tahun 2018.

Acara menerima kunjungan study banding dari Magetan berlangsung pada hari Senin (19/11/2018) untuk sesi pertama di sambut oleh KaUPT PP Kulon Progo di aula pertemuan dan selanjutnya kunjungan lapangan di BPP Nanggulan. Tamu dari Magetan sebanyak 75 orang yang terdiri dari perwakilan dari Dinas, seluruh koordinator penyuluh pertanian, penyuluh pertanian PNS dan THL-TBPP.

Pada saat sesi pertama Sakir, SPt menyampaikan regulasi pembentukan UPT Penyuluhan Pertanian di Kulon Progo. Disamping itu juga menyampaikan peran dan tugas UPT Penyuluhan Pertanian.

Selanjutnya pada sesi kedua yang berlangsung di BPP Nanggulan, Sumardi,SP selaku koordinator BPP menyampaikan profil BPP, prestasi BPP dan kiat kiat yag telah di upayakan. (*H&R)